Kesalahan Lucu Masyarakat Indonesia Mengucap Nama Suatu Produk

Merek atau Brand adalah sebuah tanda pengenal dari perusahaan penciptanya baik berupa gambar, kata-kata, huruf, angka, maupun kombinasi dari unsur-unsur tersebut. Lalu, kemudian merek itu dipasang pada sebuah produk yang akan dipasarkan.

Tanpa kita sadari ada beberapa produk yang sering kita salah kaprahkan sehingga menimbulkan kesalahpahaman dalam hal ini penyebutan nama atas suatu produk. Apa saja contohnya? sebagai berikut :

Pasta Gigi Disebut Odol

Teman-teman tahukah kalian? bahwa sebenarnya pasta gigi yang sering kita sebut Odol adalah sebuah nama merek. Odol pertama kali didirikan pada tahun 1892 oleh pengusaha asal kota Dresden,Jerman, Karl August Lingner. Pada tahun 1930 Odol telah diproduksi lebih dari 20 negara termasuk Indonesia dan merupakan produk pasta gigi pertama di Indonesia. Sayangnya, perusahaan Odol GlaxoSmithKline Consumer Healthcare menarik produknya dari Indonesia karena kalah saing dengan merek Pepsodent, Colgate, Close Up dan lainnya. Namun, karena saking terbiasanya masyarakat mengucap pasta gigi menjadi Odol jadi, apapun merek pasta giginya akan tetap disebut dengan Odol.

Deterjen Disebut Rinso

Rinso yang terkenal dengan slogannya “Berani Kotor Itu Baik” juga merupakan merek deterjen atau sabun cuci pertama di Indonesia yang diluncurkan oleh PT. Unilever Indonesia pada tahun 1970. Rinso telah menjadi nomor satu di pasar deterjen Indonesia. Sama seperti Odol saking melekatnya nama Rinso dalam benak masyarakat jadi, deterjen lainnya pun juga disebut Rinso padahal jelas beda merek.

Pembalut Disebut Softex

Teman-teman Wanita pasti sudah tidak asing dengan yang namanya Softex. Softex adalah merek pembalut wanita dari sebuah perusahaan yang bernama PT. Softex Indonesia dan berdiri sejak tahun 1981. Namun, produk pembalut dengan merek lain seperti Charm, Laurier, Whisper, Hers, dan lainnya, tetap disebut dengan Softex.

Popok Bayi Disebut Pampers

Pampers adalah sebuah merek produk bayi dan balita dari perusahaan Procter & Gamble (P&G) Amerika Serikat. Pampers dikenalkan pada tahun 1961. Di Indonesia Pampers kasusnya sama seperti Odol sudah tidak diproduksi lagi tapi namanya masih populer hingga kini di kalangan masyarakat terkhususnya para ibu rumah tangga.

Cat Semprot Disebut Pylox

Grafiti Lovers, kalian tahu tidak? bahwa cat semprot yang sering kalian pakai untuk melukis dan menyebutnya Pylox sejatinya merupakan nama merek dari sebuah perusahaan asal negeri Sakura, Jepang yaitu Nippon Paint. Nippon Paint sendiri adalah perusahaan yang memproduksi Cat sejak tahun 1969.

Proyektor Disebut Infocus

Satu lagi kasus salah kaprah penyebutan produk yaitu merek-merek proyektor seperti; Epson, Sony, Panasonic, BenQ, tetap akan disebut dengan InFocus. InFocus sendiri adalah sebuah merek proyektor dari perusahaan yang bernama sama juga yaitu InFocus Corporation asal Amerika Serikat dan berdiri sejak tahun 1986.

Semoga kedepannya kita tidak lagi keliru dalam menyebutnya ya.

Penulis : Tesa. ASN