Objektif.id
Beranda Sempatkan Tips & Trik Begini Cara Mudah Download Makalah di Situs Scribd, SlideShare dan Academia

Begini Cara Mudah Download Makalah di Situs Scribd, SlideShare dan Academia

Ilustrasi, Foto : Istimewa

Penulis : Slamet Fadillah

Pada saat ini, internet sudah menjadi kebutuhan bagi masyarakat di seluruh dunia, karena internet berguna untuk membuat suatu hal ataupun suatu pekerjaan menjadi lebih mudah untuk dikerjakan oleh manusia.

Begitu pula dikalangan mahasiswa, salah satu kegunaan internet untuk para mahasiswa yaitu dapat mempermudah mereka dalam mencari referensi untuk pengerjaan sebuah makalah, yang mana biasanya mereka mencari referensi dari contoh makalah orang lain di website ataupun situs-situs yang ada pada google.

Namun pada saat kita akan mendownload atau menguduh sebuah file makalah, terkadang tidak semua file bisa didownload dengan mudah agar bisa tersimpan di Handphone (HP) kita, terkadang terdapat situs yang memiliki proses yang rumit untuk kita dapat mendownload file makalah yang kita inginkan.

Contoh situs yang saya maksud yaitu seperti Scribd, SlideShare, dan Academia. Yang mana jika kita ingin mendownload makalah pada situs-situs ini menurut saya prosesnya itu cukup rumit, kita harus terlebih dahulu log in menggunakan email ataupun akun-akun lainnya, dan setelah kita log in pun terkadang makalah yang kita inginkan belum bisa juga bisa kita download.

Disini, saya ingin membagikan sebuah cara yang sedikit sederhana dalam proses mendownload sebuah file makalah yang ada pada situs Scribd, SlideShare dan Academia agar bisa lebih mudah untuk kita lakukan.

Adapun untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Pertama kalian masuk terlebih dahulu di website tempat makalah yang ingin kalian download, baik itu Scribd, SlideShare mapun Academia.

2. Setelah itu, kalian copy/salin link dari website makalah tersebut, biasanya link itu berada di bagian paling atas halaman web.

3. Setelah itu, kalian masuk ke situs: https://docdownloader.com/

4. Setelah kalian masuk ke situs tersebut, selanjutnya kalian paste/tempel link dari website makalah yang tadi kalian salin/copy ke kolom “masukan url document” yang berada ditengah halaman.

5. Disini kalian harus perhatikan, jika yang kalian copy itu link makalah dari situs Scribd, maka kalian harus paste pada bagian Pengunduh Scribd, begitu pula jika link makalah yang kalian copy berasal dari SlideShare atau academia, maka kalian harus paste pada bagian Pengunduh SlideShare atau Academia.

6. Selanjutnya setelah kalian paste link tersebut, lalu tekan tombol “Dapatkan Tautan/Get Link”

7. Setelah itu kalian akan melewati sedikit verifikasi, yaitu kalian centang pada bagian “aku manusia” dan ikuti prosesnya sampai selesai, verifikasi ini cukup mudah untuk dilewati.

8. Setelah melewati verifikasi tersebut, kalian klik download pdf.

9. Selanjutnya kalian klik tombol :
-Unduh sebagai pdf jika kalian ingin filenya nanti berbentuk pdf,
-unduh sebagai docx jika ingin filenya berbentuk word,
-unduh sebagai Pptx jika ingin filenya berbentuk power point.

11. Setelah itu kalian menunggu sebentar sampai muncul tombol “Download” yang berwarna hijau, dan klik tombol tersebut.

12. Dan makalah yang kalian inginkan sudah terdownload di hp kalian.

Jadi mungkin itulah yang bisa saya bagikan pada kesempatan kali ini, semoga apa yang tertulis di atas bisa dipahami dengan mudah dan bisa bermanfaat kedepannya, terima kasih.

Editor : Tim

admin

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *